Wednesday, April 4, 2012

Pelajaran dari Mbak Rasem

Di rumah saya ada asisten sementara, namanya Mbak Rasem. Usianya sekitar 50 tahun lebih, sudah punya 3 cucu, dengan pengalaman kerja jadi PRT, dagang, dll, dsb, sejak usia 20-an.

Orangnya terlihat sangat tenang, adem, dan sangat bijaksana. Terlihat bahwa dia sudah mengalami banyak asam garam kehidupan.

Tadi malam sempat ngobrol cukup lama, dan ada beberapa pelajaran yang saya peroleh dari Mbak Rasem.

Pertama, dia tidak pernah marah. Kalau ada yang tidak dia setujui, dia sampaikan pelan-pelan dengan terus terang, tidak pernah bicara di belakang.

Kedua, dia selalu memaafkan orang yang melakukan kesalahan.

Ketiga, tidak pernah menyakiti anak sendiri, apa lagi anak orang lain. Dia bilang, kita kalau kesandung saja sakit, apa lagi anak kalau disakiti.

Keempat, selalu berusaha baik dengan orang lain, walaupun orang lain itu berlaku tidak baik. Membina hubungan baik dengan teman kerja, saling membantu ketika ada waktu luang.

Kelima, selalu bangun pagi, jam 3 pagi, mandi sebelum subuh, dan siap shalat subuh ketika adzan.

Demikian pelajaran dari Mbak Rasem, semoga bermanfaat :-)

Keenam,

No comments: